Menjadi yang Teratas di Pencarian Google dengan Ilmu SEO

seo-logo-1024x512.jpeg sumber: toffeedev.com

SEO adalah singkatan dari “Search Engine Optimization”. Jika diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia secara harfiah, artinya adalah “optimasi mesin pencarian”. Pengertian SEO yang sebenarnya adalah upaya mengoptimalkan suatu website agar mudah ditemukan di search engine seperti Google, Yahoo, Bing, dan lainnya. Google, Bing, dan search engine lainnya menentukan website mana yang terbaik berdasarkan pada algoritma tertentu. Algoritma sendiri merupakan sistem ranking yang dibuat oleh search engine.

Berikut cara algoritma tersebut bekerja.

  1. Saat kita membuat konten, kita memerlukan keyword research agar konten yang kita buat tentu relevan dengan brand.

  2. Setelah konten sudah jadi dan publish, bot search engine akan masuk ke dalam halaman tersebut untuk mengumpulkan informasi terkait isi konten kita.

  3. Jika sudah mengumpulkan informasi, bot search engine melakukan pengarsipan di database mereka. Disinilah konten akan dinilai relevansinya.

  4. Bot search engine mulai menentukan apakah website kita menjadi hasil terbaik atau tidak.

Search engine ini nantinya akan menunjukan link atau tautan yang dianggap memberikan informasi paling sesuai dan relevan. Semakin tinggi posisi link yang diperlihatkan oleh search engine, maka dapat dikatakan informasi di dalam link tersebut juga semakin sesuai dengan pencari informasi. Sehingga, link website yang paling relevan akan ditunjukkan di posisi paling atas dalam pencarian. Jika link website berada di posisi paling atas dalam pencarian, maka potensi audience mengunjungi link website tersebut sangatlah besar. Potensi inilah yang berguna bagi brand untuk meningkatkan pemasaran mereka.

Berikut adalah beberapa alasan mengapa SEO sangat penting bagi brand kita:

  1. Mendapatkan Target Audience yang Relevan

Search engine akan mengarahkan pengunjung ke tujuan yang mereka inginkan dengan memasukkan keyword. Ini akan membuat website atau konten yang kita buat menjadi lebih sesuai dengan target yang diharapkan.

  1. Meningkatkan Brand Awareness

Penerapan SEO ini akan meningkatkan search engine untuk menemukan website suatu brand. Jika website suatu brand berada pada halaman pertama menyebabkan banyak orang baru yang tahu mengenai website brand tersebut. Secara tidak sadar akan menjadi sebuah promosi yang berpeluang mendatangkan audience baru, serta meningkatkan kesadaran audience akan keberadaan brand tersebut.

  1. Meningkatkan Traffic

Fungsi SEO yang lain adalah meningkatkan traffic website secara perlahan tapi pasti. Ya, SEO tidak hanya menawarkan keuntungan dari sisi brand awareness bagi pemilik website saja, tetapi membawa traffic organik yang dapat dipertahankan dan layak di mata Google.

  1. Meningkatkan Kredibilitas brand

Website yang berada di bagian atas search engine akan dianggap bisa dipercaya dan lebih kredibel, karena diketahui sudah banyak menyajikan informasi sesuai dengan keinginan audience-nya.

  1. Promosi Berkelanjutan

Teknik SEO dapat digunakan untuk melakukan promosi 24 jam tanpa biaya. Berbeda dengan Google Ads yang memerlukan biaya yang extra untuk mendatangkan pembeli. Dengan menggunakan SEO, brand dapat melakukan promosi 24 jam tanpa henti selama situs brand tersebut tidak hilang.

Dalam melakukan optimasi SEO, tidak hanya menentukan keyword mana yang ingin dioptimasi tetapi juga harus melihat siapa target audience dari brand, konten yang ingin diberikan, manfaat kepada audience, dan lain-lain. Oleh karena itu, brand perlu memahami cara kerja SEO. Ada lima tahap dalam cara kerja SEO, yaitu:

  1. Crawling

Search engine akan melakukan crawling dengan tujuan untuk mengumpulkan informasi mendetail dari sebuah website. Proses ini dilakukan oleh bot yang bekerja secara terus-menerus mengumpulkan detail website seperti halaman, judul, keyword, gambar hingga internal link yang ada pada website.

  1. Indexing

Indexing adalah proses untuk membuat indeks dari seluruh informasi yang ada di setiap halaman atau page suatu website lalu disimpan ke dalam database search engine.

  1. Processing

Pada tahap ini search engine akan menerima permintaan dari audience dengan input keyword yang diketikkan di search engine. Selanjutnya search engine akan melakukan perbandingan keyword dengan membandingkan website-website yang terindeks di database search engine.

  1. Calculating Relevancy

Ketika audience sudah memasukkan keyword yang ingin dicari, search engine akan mulai melihat website mana yang paling relevan berdasarkan halaman yang sudah terindeks oleh crawler.

  1. Retrieval

Pada tahap ini, search engine memberikan halaman website yang relevan dengan permintaan audience. Setiap search engine memiliki algoritma yang berbeda untuk menentukan suatu halaman yang akan ditampilkan di halaman pertama.

  1. Ranking

Search engine akan melakukan proses ini untuk menampilkan halaman yang relevan untuk audience dengan input keyword yang relevan dan diurutkan berdasarkan tingkat relevansinya dengan keyword yang dicari oleh audience. Hal ini sangat berkaitan erat dengan SEO (Search Engine Optimization) dimana semakin relevan halaman website, maka memiliki kemungkinan besar untuk mendapatkan ranking teratas.

Bisa disimpulkan bahwa SEO adalah sesuatu hal yang penting bagi sebuah brand untuk melakukan promosi secara gratis lewat search engine serta meningkatkan brand awareness kepada audience. Penguasaan SEO kini menjadi suatu keharusan di semua brand karena bisa memberi banyak manfaat kepada brand. Karena SEO ini sangat penting bagi sebuah brand, Co&Act Creative Hub menawarkan jasa SEO untuk segala jenis brand yang ingin muncul di halaman pertama search engine. Co&Act siap membantu pemasaran brand kita untuk berkembang lewat berbagai cara, salah satunya adalah SEO. Mau coba? langsung hubungi saja Co&Act!